Klik x untuk menutup hasil pencarianCari di situs Wanita

Membantu Anak Anda Memahami Gambaran Tubuh yang Sehat

Permasalahan

Apakah Anda tahu bahwa ada sejumlah besar gadis remaja yang diyakinkan bahwa mereka harus diet untuk mengurangi berat badan -- berat badan yang sebenarnya masih bisa ditolerir harus mereka turunkan dengan cara apapun? Hal inilah yang membuat mereka melewatkan makan siang mereka di sekolah, atau bahkan membuat mereka hanya mengonsumsi makanan yang tidak seimbang, seperti semangka, dan menghindari makanan bernutrisi seperti roti dari gandum (karbohidrat!), keju (lemak!), daging (lemak!!), atau buah (gula!).

Mereka seringkali tidak tahu apa-apa soal makanan bernutrisi selain apa yang mereka dapatkan dari majalah yang mengupas tentang sayuran dan informasi dari mulut ke mulut di tempat bermain. Pada saat yang berbeda para remaja tersebut kedapatan menerapkan cara makan "binge and purge" (makan makanan yang lezat-lezat kemudian mengeluarkannya kembali dengan obat pencahar), mereka mencoba memuntahkan makanan mereka beberapa menit setelah makan. Lama-kelamaan kebiasaan ini mengakibatkan anorexia dan bulimia yang akut. Anak-anak lelaki pun tidak tahan dengan gambaran tubuh yang menjebak. Walaupun mereka tidak makan makanan lezat kemudian mengeluarkannya dengan obat pencahar, namun mereka dengan mudah tergoda untuk mencoba "makanan suplemen" yang bisa membentuk otot dalam semalam dan menghancurkan semua lemak tubuh "saat Anda tidur".

Orang dewasa tahu bahwa banyak bahan ramuan yang tidak bereaksi dengan baik, dan parahnya ramuan tersebut memiliki efek samping yang tidak baik untuk hati dan sistem tubuh yang lain. Akan tetapi, anak- anak itu tidak tahu. Dan yang menyedihkan, sebagai orangtua kita sering menyalahkan gambaran tubuh anak yang tidak sehat. Sebagai contoh, apakah Anda pernah memanggil anak anda "cempluk"? Dan sambil bercanda Anda memanggil dia "gendut"? Dan mengatakan kepadanya jika dia semakin gemuk seperti itu, seragam sekolahnya tidak akan muat lagi? Apakah Anda sendiri merupakan seorang yang bergantung dengan obat-obat pelangsing, tips-tips, trik-trik, dan suka coba-coba? Apakah supermarket menggoda Anda dengan memajang gambar model yang langsing dan tidak memiliki lemak sedikitpun di atas meja kopi Anda?

Apakah yang Tuhan Katakan Tentang Gambar Diri

Tuhan itu tidak diam mengenai masalah gambar diri. Faktanya, Dia pun cukup spesifik dalam menyatakan pendapat-Nya tentang obsesi kita akan hal itu.

  1. 1 Samuel 16:7

    Tetapi berfirmanlah TUHAN kepada Samuel: "Janganlah pandang parasnya atau perawakan yang tinggi, sebab Aku telah menolaknya. Bukan yang dilihat manusia yang dilihat Allah; manusia melihat apa yang di depan mata, tetapi TUHAN melihat hati."

  2. Mazmur 139:13-16

    Sebab Engkaulah yang membentuk buah pinggangku, menenun aku dalam kandungan ibuku. Aku bersyukur kepada-Mu oleh karena kejadianku dahsyat dan ajaib; ajaib apa yang Kaubuat, dan jiwaku benar-benar menyadarinya. Tulang-tulangku tidak terlindung bagi-Mu, ketika aku dijadikan di tempat yang tersembunyi, dan aku direkam di bagian-bagian bumi yang paling bawah; mata-Mu melihat selagi aku bakal anak, dan dalam kitab-Mu semuanya tertulis hari-hari yang akan dibentuk, sebelum ada satupun dari padanya.

  3. 1 Korintus 6:19-20

    Atau tidak tahukah kamu, bahwa tubuhmu adalah bait Roh Kudus yang diam di dalam kamu, Roh Kudus yang kamu peroleh dari Allah, --dan bahwa kamu bukan milik kamu sendiri? Sebab kamu telah dibeli dan harganya telah lunas dibayar: Karena itu muliakanlah Allah dengan tubuhmu!

Solusi

Oleh karena itu, setelah mengetahui keinginan anak Anda, dalam beberapa hal, tanyakan kepadanya tentang gambar diri mereka; mungkin Anda perlu menyadari bahwa Anda perlu mengaplikasikan kembali cara Anda membentuk gambar diri yang sehat sesuai model Anda, berikut ini ada beberapa saran yang akan membantu Anda dan keluarga Anda agar terhindar dari kebiasaan coba-coba, dampak buruk, dan tekanan diet yang berkepanjangan saat Anda menerapkan gaya hidup sehat:

  • Katakan kepada putra Anda sesering mungkin bahwa mereka cantik dan cakep dan spesial! Jika Anda sendiri begitu mencemooh penampilan anak Anda, Anda harus mempraktikkannya di depan cermin untuk beberapa saat, tapi akhirnya Anda harus mengerti bahwa anak Anda benar-benar diciptakan "terbuat dengan menakutkan sekaligus dengan menakjubkan" dan perlu waktu untuk memberi tahu mereka. Ucapkan pujian yang paling menyanjung keistimewaan mereka, seperti jari-jari yang lentik (bagus kalau menjadi pianis dan gitaris), cara jalan yang gemulai, rambut yang bagus, mata yang bersinar, senyum penuh keceriaan, ...

  • Carilah kelebihan yang layak dipuji yang menjadi karakter putra Anda dan ucapkan itu berulang-ulang! Hati yang penuh kasih sayang, sentuhan lembut terhadap binatang yang sakit, saudara yang ringan tangan, perilaku yang bisa dipercaya, dll ... Jelaskan kepada anak Anda bahwa kecantikannya bukan hanya sedalam kulit, tetapi terus pertahankan.

  • Jika Anda, dan atau putra Anda secara medis mengalami obesitas, carilah bantuan seorang dokter, jangan percaya pada godaan yang dijanjikan supermarket yang merekomendasikan pil diet yang akan membuat Anda tidur saat berat badan Anda berkurang. Selain itu jangan pula mengikuti, atau membiarkan anak Anda menerapkannya, untuk mencoba-coba cara diet terbaru.

  • Akan tetapi, jika dokter Anda menegaskan bahwa putra Anda dianggap normal jika dilihat dari berat dan ukurannya, pastikan Anda terus menyakinkan putra Anda bahwa dia memiliki ukuran dan bentuk badan yang proporsional.

  • Jangan menyamakan makan makanan siap saji itu "buruk" dan menghindari kue coklat kering itu "bagus". Kue coklat kering bisa dinikmati oleh anak-anak asal tidak berlebihan (kecuali ada alasan medis yang tidak memperbolehkannya).

  • Menonton televisilah bersama putra Anda, dan lihat-lihatlah majalah bersama-sama dengan mereka. Jelaskanlah kepada mereka tentang penggunaan semprotan, permainan lampu dan bayangan, dan berbagai hal lain di mana model-model pensil tipis ditampilkan bagi masyarakat. Saat Anda menonton televisi dan secara kebetulan menemukan seorang pahlawan dengan pinggang yang begitu ramping, jelaskan perbedaan antara wanita khayalan dan wanita nyata. Sama halnya juga ketika sang pahlawan dengan ototnya yang kuat dan besar tahu apa yang harus dilakukan dengan para penonton di depan televisi, jelaskan kepada putra Anda bahwa dia itu bukan manusia tapi hanya rekaan.

  • Jangan mengucapkan kata-kata celaan mengenai berat badan orang lain. Hal ini bukan hanya tidak mencerminkan Kristus tetapi ini pun akan membuat putra Anda hidup dalam ketakutan yang berkepanjangan atas ucapan Anda yang tajam dan kecaman langsung perihal berat badannya. (t/Setya)

Diterjemahkan dari:

Judul situs : Families Online Magazine
Penulis : Sylvia Cochran
Alamat URL : http://www.familiesonlinemagazine.com/christian_parenting_body_image.html
Tipe Bahan: 
kategori: 

Komentar